Sunat Stapler, Metode Sunat Minim Sakit Paling Hits

Sunat Stapler, Metode Sunat Minim Sakit Paling Hits

Dewasa ini seiring kemajuan pesat teknologi mutakhir telah diciptakan untuk mempermudah kegiatan tertentu. Seperti halnya sunat, terdapat jenis sunat stapler, hingga laser yang lebih canggih serta modern. Selain dapat mengurangi rasa sakit, sunat modern kini tidak memerlukan waktu penyembuhan yang lama.

Idealnya, sunat memang biasanya dilakukan pada anak-anak usia 3 tahun sampai dengan 7 tahun. Namun, tahukah Anda bahwa prosesi khitan ataupun sunat tidak memiliki batasan usia menurut medis?

Mengenal Metode Sunat Stapler

Sunat ini merupakan salah satu cara yang memudahkan Anda memilih jenis sunat modern sehingga dapat membantu meminimalkan rasa sakit, serta lamanya proses penyembuhan.

Sunat tentunya sangatlah penting bagi kesehatan pada organ reproduksi pria.  Dalam fungsinya, banyak hal bermanfaat yang diperoleh, misalnya memudahkan pria untuk membersihkan area kelaminnya. Beberapa penelitian pun mengungkapkan bahwa dengan metode sunat, akan mencegah timbulnya berbagai macam penyakit seperti infeksi saluran kemih, bahkan penyakit menular seksual atau HIV.

Sunat Stapler, Metode Sunat Minim Sakit Paling Hits

Menggunakan metode sunat modern, akan memudahkan semua pria segala usia dalam melakukan sunat. Tidak terfokus hanya pada laki-laki yang masih berusia anak-anak saja. Beberapa prosedur yang dapat digunakan adalah sirkumsisi atau konvensional yakni sunat laser, ataupun sunat stapler.

Sunat metode stapler biasanya dilakukan dengan cara menggabungkan prosedur potong dan serta jahit menggunakan bantuan alat stapler yang berasal dan dikembangkan dari negeri China.

Stapler sendiri berbentuk lonceng pada bagian dalam, yang berfungsi sebagai alat untuk melindungi kepala penis. Pada alat ini juga memiliki lonceng di bagian luar dengan pisau bundar yang berfungsi sebagai pemotong kulup.

Kelebihan Metode Sunat Stapler

Metode sunat ini sangat dianjurkan untuk digunakan bagi orang dewasa, sebab memiliki jahitan yang lebih kuat. Dengan jahitan yang lebih kuat tersebut, akan menjaganya sehingga tidak mudah terbuka saat ereksi. Selain itu, terdapat beberapa kelebihan metode sunat ini dibandingkan dengan metode jenis sunat lainnya.

  1. Prosedur
    Waktu menjalani metode sunat stapler ini relatif lebih singkat, yakni hanya berdurasi sekitar 7 menit saja. Hal lain yang diperoleh dari menggunakan metode sunat ini adalah mencegah adanya pendarahan selama proses berlangsung. Asalkan dalam prosesnya mengikuti langkah dan prosedur yang sesuai. Darah yang biasanya keluar pada saat sunat, dengan metode stapler hanya sekitar 1.8 mili liter, berbeda jauh dari sunat konvensional yang mencapai 9.4 ml.
  2. Skala Nyeri
    Sebelum proses sunat berjalan, tentunya terlebih dahulu akan dilakukan proses pembiusan agar pasien merasa nyaman. Setelah pengaruh bius selesai, maka pasien akan kembali merasakan nyeri.Dengan menggunakan metode sunat stapler, nyeri tetap akan dirasakan namun tidak separah rasanya seperti saat menggunakan metode konvensional.
  3. Lama Penyembuhan
    Lamanya masa penyembuhan sunat metode stapler umumnya lebih cepat jika dibandingkan dengan jenis sunat lainnya. Pasien sunat yang menggunakan metode konvensional biasanya akan sembuh setelah 12 hari.
  4. Komplikasi
    Kelebihan yang tak kalah menguntungkan dari metode sunat ini adalah mampu meminimalkan komplikasi. Beberapa komplikasi tersebut seperti halnya pendarahan, hingga infeksi dan pembengkakan hebat.

Prosedur Sunat Stapler

Jika melihat keunggulan metode sunat jenis ini, maka sunat ini dapat Anda jadikan pilihan yang tepat ketika ingin melakukan sunat baik untuk anak laki-laki yang Anda miliki, ataupun untuk diri Anda sendiri. Dalam melakukan metode sunat jenis stapler, berikut ini prosedur yang perlu Anda ketahui terlebih dahulu.

  1. Persiapan Sebelum Sunat Stapler
    Sebelum proses sunat dimulai, dokter akan terlebih dahulu menjelaskan mengenai hal-hal yang berhubungan dengan tindakan medis yang satu ini. Mulai dari manfaat, prosedur, serta tahapan-tahapan proses penyembuhan luka sunat, efek samping sampai dengan tips melakukan perawatan selama proses masa pemulihan.
    Apabila pasien sudah setuju, maka pihak rumah sakit akan meminta untuk menandatangani surat persetujuan, sebelum melakukan tindakan.Lalu dokter akan melakukan serangkaian pemeriksaan, termasuk pemeriksaan penis sehingga dapat ditentukan ukuran stapler yang akan digunakan.
  2. Pelaksanaan
    Pada pelaksanaannya, sunat ini memiliki tindakan sebagai berikut :

    • Dokter akan menyuntikkan obat bius semprot maupun krim oles pada penis. Namun, jika penis yang mengalami fimosis, yaitu kulup yang terlalu ketat, dokter akan memberikan obat bius yang berupa suntikan.
    • Setelah itu, dokter akan melakukan sayatan kecil pada kulup penis, agar dapat memasang bagian inner bell dari staples.
    • Setelah inner bell terpasang, maka dokter akan memotong kulup penis dengan teliti dan berhati-hati menggunakan outer bell yang merupakan pisau berbentuk bulat.
    • Selanjutnya, dokter lantas akan segera menutup luka serta menghentikan pendarahannya menggunakan staples khusus.
    • Setelah itu, alat yang digunakan tadi akan pelan-pelan dipelaskan.
    • Luka sayatan dari sunatan akan dibersihkan menggunakan cairan antiseptik dan diolesi krim antibiotik sebagai upaya pencegahan infeksi.
    • Terakhir luka pada penis akan dibalut perban steril.
  3. Perawatan Pasca Sunat Stapler
    • Apabila sunat telah selesai dilakukan, maka pasien tentu dapat segera pulang ke rumah. Agar proses penyembuhan berjalan dengan optimal, maka perhatikan tips perawatan pasca sunat yang Anda harus terapkan.
    • Menggunakan celana yang longgar
    • Gantilah perban pembalut luka secara teratur
    • Tidak mengeringkan, ataupun menggosok area penis menggunakan handuk
    • Tidak menggunakan sabun yang mengandung bahan pewangi untuk membersihkan penis.
    • Mengkonsumsi makanan yang dapat mempercepat proses penyembuhan luka sunat, seperti telur, ikan salmon, buah beri serta sayur-sayuran.
    • Minumlah obat yang diresepkan secara teratur.
    • Istirahat yang cukup
    • Hal yang perlu Anda perhatikan serta segera hubungi dokter terdekat jika merasakan kondisi tertentu pasca sunat.
    • Demam dan lemas
    • Mual, muntah, serta pusing
    • Muncul beberapa gejala infeksi pada penis, misalnya pembengkakan yang tidak kunjung membaik, kulit menjadi kemerahan, serta munculnya garis merah pada batang penis, pendarahan yang cukup hebat. Atau rasa sakit yang tidak kunjung mereda dan hilang setelah meminum obat yang diresepkan.
    • Tidak dapat buang air kecil, terasa sakit saat buang air kecil, hingga keluar darah buang saat buang air kecil.

Pastikan untuk Menghubungi Layanan Sunat Terdekat yang Sudah Profesional

Memilih layanan atau tempat sunat memang tidak boleh sembarangan. Karena sunat sendiri berhubungan dengan kesehatan, maka tentunya kita haruslah berhati-hati serta mengecek dengan teliti apakah jasa sunat tersebut terpercaya atau tidak. Jangan sampai, sunat yang seharusnya membantu menjaga kesehatan Anda malah menjadi sebuah problem baru yang mengganggu kesehatan Anda sendiri.

Pastikan juga budget yang telah Anda persiapkan. Merogoh kocek yang lebih dalam untuk membiayai sunat dengan hasil memuaskan tidak akan merugikan sebab ini berfungsi untuk menjaga kesehatan. Pada www.pusatsunatdewasa.com akan membahas seputar sunat stapler bagi orang dewasa yang mudah, serta aman bagi Anda.